Pesona alam wisata Bukit jamur Rancabolang diciwidey
Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey.
Hai sobatku..Apa yang tersirat dibenak sobat saat pertama kali mendengar nama bukit jamur Ranca bolang ciwidey?
Menikmati pesona keindahan Alam Wisata Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey π
Sesuai dengan namanya. Bukit jamur merupakan nama sebuah tempat wisata berupa bukit.namun tidak ditumbuhi dengan tanaman jamur ya guest...
Bukit jamur Ranca bolang di ciwidey ini dihiasi dengan deretan pohon-pohon Cemara yang ditata sedemikian rupa bentuknya menyerupai pohon jamur.
Berada di kanan kiri disepanjang jalan juga diantara hamparan rumput-rumput kecil dengan kontur tanah yang tidak rata atau berbukit-bukit.
Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey |
Rute~>
Tempat wisata ini terletak tepat di daerah sugih mukti. kecamatan pasir jambu. ciwidey.
Alamat~>
tidak jauh dari terminal ciwidey. nanti sobat akan menemukan petunjuk jalan yang mengarahkan ke Bukit jamur.
Alamat lengkapnya yaitu di Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat 40972, Indonesia
View~>
Bagi sobat yang berniat untuk mengunjungi tempat wisata Bukit jamur Ranca bolang ciwidey ini pastikan kondisi kendaraan sobat dalam keadaan baik ya.
Simak juga : "Nimo Highland Pangalengan: Panduan Lengkap Rute, HTM, Fasilitas, & Aktivitas Menantang"
Terutama ban nya, mengapa ? karena sebagian jalan menuju Bukit jamur Ranca bolang di ciwidey ini tidak semua beraspal. sebagian masih menggunakan batu-batu kecil yang tajam.
Juga pastikan bensin terisi penuh, dikarenakan jarak SPBU lumayan agak jauh, sementara di kanan kiri jalan hanyalah lembah, Jurang, Bukit, Dan hamparan hijaunya pohon teh yang sedap dipandang mata.
Simak juga : √ Wisata Kuliner Bebek Unti Ciwidey Bandung. Nikmati Sajian Sedap dengan Panorama Alam yang Menyejukkan.
Harga Tiket masuk ~ >
Akhirnya perjalanan yang melelahkan terbayarkan, saat kita sampai, kita langsung disambut dengan ramahnya petugas yang dengan setia menunggu pengunjung tiba.
Waktu admin ke sana. kita dikenakan tarif 10.000,- /orang dan biaya parkir mobil juga 10.000,- ya sobat. Di pintu masuk kawasan di sediakan pula penyewaan payung dan tikar untuk duduk lesehan.
Simak juga : √ Wisata Anak Imah Ulin Purwakarta. Sensasi Kesegaran Air Kolam Renang berNuansa Alam Pesawahan.
Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey |
Spot Poto instagramable~>
Kalau sobat ingin menyusuri rimbunnya bukit jamur. sobat harus memilih arah ke kiri ya.
walaupun jalannya agak menanjak namun dengan udara yang sejuk dan pemandangan yang begitu indah mempesona, membuat kita begitu menikmati langkah demi langkah kaki kita menyusuri barisan pohon Cemara yang ditata sedemikian rupa hingga serupa dengan Jamur, itulah alasan mengapa bukit ini dinamai Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey.
Simak juga : "Jelajahi Destinasi Wisata Barusen Hill Ciwidey: Surga Alam di Tengah Perbukitan Hijau "
Sungguh sangat Instagramble sekali. recommended banget buat kamu yang hobby berfoto-foto selfi. Dengan latar belakang bukit dan hamparan pohon teh menjadi daya tarik tersendiri untuk Poto prewedding, buat Poto dokumentasi pribadi, atau untuk keperluan lainnya.
Rumput yang terhampar luas dikelilingi rimbunnya pohon cemara bak jamur membuat kita betah berlama-lama lesehan bersama keluarga atau sekedar duduk manjah bersama seseorang yang istimewa.
Simak juga : Tempat ngabuburit chiamik gratis dibatujajar
Bagi sobat yang ingin menapaki jembatan ditengah hamparan pohon teh. sobat harus mengambil arah lurus dari arah waktu datang atau dari tempat parkir.
Saat menaiki bukit yang lumayan agak tinggi. sendi-sendi dan otot-otot kaki kita mulai berkontraksi. hehe
kalau buat orang tua yang sudah mulai renta ( sepuh pisan ) mungkin tidak disarankan, karena Medan yang lumayan menguras tenaga.✌️ Jadi kakek atau nenek cukup melihat anak dan cucunya saja dari kejauhanπ
Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey |
View favorit~>
Di persimpangan kita akan menemukan sedikit tangga kayu yang menyambungkan dengan jembatan yang membentang diantara hijaunya hamparan pohon-pohon teh Ranca bolang di ciwidey.
Walaupun kaki gontai tapi rasanya tak puas kalau tak melanjutkan perjalanan untuk terus melangkah hingga kepuncak sana.
Simak juga : Graha melati Cikadut.kolam renang murah dan terdekat dari cicaheum Bandung timur.
Banyak sekali orang yang lalu lalang di jembatan ini. ber poto-poto atau sekedar menikmati keindahan panorama alam di atas bukit jamur Ranca bolang di ciwidey ini.
Sejauh mata memandang. terhampar luas hijaunya pohon-pohon teh nun jauh di sana. berderet rapi bagai lukisan alami dari sang ilahi Robbi.
Simak juga : Destinasi wisata kuliner dijembatan ciminyak cililin Bandung Barat
Tempat wisata lain di ciwidey~>
Sebetulnya banyak sekali tempat wisata di daerah Ciwidey ini. dari yang paling ujung bernama situ Patenggang. Kawah putih. Pemandian Cimanggu. Perkemahan Ranca Upas. Kolam renang ciwalini. taman kelinci. Barusen hills. Taman love. Dan banyak lagi.
Simak juga : Arjasari Rock Hill Banjaran Bandung. Objek wisata baru dengan Wahana Seru di bukit Banjaran.
Bahkan dari daerah Ciwidey ini ada jalan lain yang menghubungkan ke daerah Cianjur dan tentunya tidak sedikit pula tempat wisata menarik yang berlokasi disaat.
Salah satu tempat Wisata alam yang sempat Viral di Cianjur tersebut yaitu Curug Citambur Cianjur, banyak sekali wisatawan berdatangan dan singgah di rumahnya Abah Jajang.
Simak juga : Taman Langit Pangalengan. Pesona Panorama Alam dari Berbagai Sudut Pandang.
Rumah Abah tersebut mencuat ke media sosial karena kabarnya ada yang menawar dengan harga yang selangit.
Jika Sobat ingin tahu informasi mengenai tempat wisata Curug Citambur Cianjur tersebut, sobat bisa membaca artikelnya disini.
Simak juga : √ Pesona Objek Wisata Kawah Putih Ciwidey. Kemilau Air & Spot Potonya Bikin Gak Bisa Move On.
Tak heran kalo jalan menuju Ciwidey selalu macet. Selalu dipadati dengan mobil / motor pribadi.
Angkutan umum, Bahkan bus pariwisata selalu lalu lalang memenuhi jalan Ciwidey ini. Walaupun Jalannya tidak begitu lebar dan memiliki Medan yang menanjak dan berkelok - kelok, Namun arus lalu lintasnya lancar, sangat aman dan nyaman.
Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey |
Ciri khas ~>
Yang paling istimewa di daerah Ciwidey ini adalah suburnya perkebunan buah strawberry.
Simak juga : " Explore Gunung Puntang Banjaran: Rute Pendakian, Fasilitas, Aktivitas dan Pesona Alam Spektakuler "
Hampir di setiap pinggir jalannya Sobat bisa menemukan perkebunan buah Strawberry yang ditanam diatas karung - karung serupa bekas karung beras.
Di perkebunan tersebut sobat bisa membelinya dengan cara memetik sendiri dan menimbang langsung di kebunnya. Atau membeli buah yang sudah tersedia / sudah dipetik oleh tukang kebunnya.
tentu hal tersebut akan jadi pengalaman yang amat berharga dan sangat edukatif buat anak-anak tercinta.
pengetahuan bertambah dan hati pun puas dengan memetik sendiri ranumnya buah - buah strawberry di perkebunan tersebut.
Simak juga : Ranca Upas Ciwidey. Perkemahan & Penangkaran Rusa Dalam Satu Objek Wisata di Bandung Selatan.
Selain buah strawberry, di setiap warung pinggir jalan dijajakan kudapan berupa manisan kering.
seperti kalua yang terbuat dari kulit jeruk bali, manisan pala dan banyak lagi manisan yang lainnya.
Bahkan aksesoris, baju dan boneka pun ada yang menjualnya sebagai oleh-oleh / Ciri khas buah tangan dari Ciwidey.
Simak juga ; Tempat Wisata nyentrik dengan panorama fantastik.
Penutup :
Bagaimana sobatku semua, tertarik ke bukit jamur? Atau kah sudah sering ke sana? admin juga ga bosen ke sana, pengen lagi dan lagi.
Sekedar mengingatkan, kalau sobat hendak mengunjungi bukit jamur Rancabolang di Ciwidey ini jangan lupa membawa kamera dan juga membawa jaket, mantel atau syal ya sobat, karena udara di sana terbilang cukup dingin. berrrrr
Simak juga : Curug Citambur Cianjur Viral diMedia Sosial. Lokasi. Rute. Htm & Destinasi Wisata Lain Yang Perlu Diketahui.
Entah mengapa perjalan pulang terkadang terasa lebih cepat daripada saat berangkat, padahal rute yang dilalui tetap sama, mungkin karena hati kita yang telah berbeda.
Hati kita terisi kebahagian akan pengalaman berwisata bersama orang- orang yang istimewa, keluarga dan sahabat tercinta.
Simak juga : The Lodge Maribaya Lembang. Camping. Kuliner & Wahana Ekstrim di Lereng Bukit Hutan Pinus Bandung Barat.
Jadi sempatkanlah berlibur walaupun ke tempat wisata yang terdekat dari rumah atau ke tempat yang murah meriah. Karena bahagia itu sederhana.
Demikian dulu tulisanku kali ini ya sobatku. semoga bermanfaat. mohon maaf bila ada kekurangan dan kesalahan kata, kita bertemu lagi dalam tulisanku berikutnya.
Simak juga : √ Kolam Renang Ciwalini. Rute. Alamat. Aktivitas & Fasilitas. Destinasi Wisata Liburan keluarga Ideal diCiwidey.
Selamat menjelajahi Bukit Jamur Rancabolang Ciwidey dan mengeksplore tempat wisata lainnya yang ada di sekitar Ciwidey Bandung Selatan.