✓ Menyusuri Wahana di Taman bunga Nusantara Cipanas Cianjur Puncak Bogor. Fasilitas dan Harga Tiket Masuknya.
Taman Bunga Nusantara Cipanas Cianjur Puncak Bogor.
Hello Guys Nice to meet youπ
Tulisanku kali ini yaitu pengalamanku ketika mengunjungi salah satu tempat wisata yang sangat recommended sekali buat sobat semua menikmati petualangan liburan di akhir pekan.
Aku bersama rekan - rekan ku berangkat pagi dengan menggunakan kendaraan roda empat menuju ke daerah Cianjur Cipanas Puncak.
Udara menuju Cianjur ini begitu sejuk. Sepanjang perjalanan kita disuguhi pemandangan yang sangat menyenangkan saat mata memandang.
Area perkebunan sayuran. Tanaman bunga - bunga indah yang sayang untuk dilewatkan.
Akhirnya kita pun sampai di pintu masuk area rekreasi Taman bunga Nusantara. Yang Jam operasional nya beroperasi di setiap hari dari pukul 09.00 hingga pukul 17.00 wib.
Simak juga : √ Wisata Anak Imah Ulin Purwakarta. Sensasi Kesegaran Air Kolam Renang berNuansa Alam Pesawahan.
✓ Alamat lokasi
Taman bunga Nusantara ini berada diantara Cianjur dan Jonggol, beralamat lengkap di Taman Bunga Nusantara, Jl. Mariwati No.KM. 7, Kawungluwuk, Kec. Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43254, Indonesia.
Taman yang memiliki luas 35 Hektar ini dekat dengan gunung gede pangrango dan perkebunan teh. didalamnya Terdiri dari :π
- ~ berbagai tanaman bunga dan pepohonan berbunga.
- ~ Area bermain anak alam imajinasi.
- ~ Lahan pembibitan.
- ~ Restoran dan Ruang pertemuan.
- ~ villa saung Nini dan saung aki.
Taman bunga Nusantara atau Taman bunga Cipanas. Berada di wilayah Cianjur. Didirikan tahun 1992 atas prakarsa dari ibu Dani bustanil Arifin.
Waktu itu beliau menjabat sebagai ketua yayasan bunga Nusantara dan membangun taman ini Sebagai area agrowisata.
Simak juga : "Tropical Wonderland in Karanganyar Jawa Tengah: Discovering THE LAWU PARK's Ecotourism Marvels"
✓ Harga Tiket Masuk
Harga tiket masuk ke taman bunga Nusantara ini adalah Rp 40.000,- perorang. Kita bisa berkeliling sepuasnya dengan menaiki mobil terbuka yang disediakan pihak pengelola wisata.
✓Biaya parkir kendaraan
Biaya parkir untuk motor Rp 10.000,- dan untuk mobil Rp 15.000,- sedangkan untuk bus mini Rp 20.000,- dan untuk bus besar Rp 25.000,-
Simak juga : Daftar harga menu makanan dan minuman di SAUNG TNT. ga bikin isi kantongmu bolong.
✓Fasilitas lengkap
Fasilitas yang disediakan lengkap tentunya. Area parkir, Toilet atau kamar mandi. Mushola. Gazebo. Toko oleh - oleh.
Toko bunga. Food court. Area berkemah. Tempat pertunjukkan. Gedung serba guna dan sarana hiburan lainnya.
Simak juga : √Jejak Kaki di Jans Jatinangor National Park: Petualangan Seru Mengarungi Keajaiban Bumi Sumedang Jawa Barat.
✓Wahana
Berbagai wahana wisata taman tersedia disini. Diantaranya saja Yaitu :
- • Taman Labirin / maze.
- • Taman rumah kaca dengan bunga 4 musim.
- • Menara pandang 4 tingkat
- • Taman jepang
- • Taman Amerika
- • Taman Dinosaurus
Simak juga : Cicalengka Dreamland. Wisata edukasi. Petualangan dan spot poto islami di Bandung Timur.
- • Taman Perancis
- • Taman Bunga Mawar
- • Taman Bali
- • Taman pohon palem.
- • Taman angsa
- • Taman mediterania
Disini Banyak sekali pilihan permainan anak. Aku pun bersama teman teman mecoba menaiki kuda dan kereta mini.
Tempat duduknya hanya sebaris. Kami dibawa berkeliling mengitari sekitaran taman.
Simak juga : √ The Laziness Dilemma: Unleashing Unstoppable Motivation for a Life Beyond Limits.
Beberapa permainan yang lain tak kalah seru. Diantaranya saja yaitu :
- • Kereta mini
- • Naik kuda
- • Angsa kayuh
- • ATV
- • Bianglala
- • Bola air
- • Arung apung
- • Segway
- • Permainan off-road
- • Go Car
Karena begitu luasnya area Taman kami tak bisa menjelajahi seluruh penjuru dari setiap wahana yang ada di Taman ini.
Kami beristirahat di sebuah gazebo sambil melaksanakan sholat fardu.
Menjelang sore kami pun bergegas untuk pulang. Bahagia sekali rasanya menghabiskan seharian bersama sahabat dan para rekan. Walaupun tidak semua wahana bisa kita kunjungi.
Simak juga : Menjelajahi Taman Safari Cisarua Bogor. Fasilitas. Wahana dan Harga Tiket Masuk Oktober 2022.
Demikian artikel ku kali ini. Semoga bermanfaat buat sobat semua. Selamat menikmati akhir pekan. Jangan lupa bahagia.