Tirta Mulya WaterBoom. Rute terdekat. Tiket masuk & harga menu makanan di Kolam renang Haji Gofur cimahi Bandung Barat.
Kolam Renang Tirta Mulya Waterboom Haji Gofur Cimahi.
Hello guys.
Nice to meet you again π
Hari selasa kemarin tepatnya tanggal 27 September 2022. Aku bersama ibu - ibu dari Sekolah Dasar Negeri di Bandung Barat mengunjungi Tirta Mulya kembali, yaitu kolam renang terfavorit di Haji Gofur Cimahi.
Kolam renang Tirta Mulya ini memiliki luas lahan yang sangat luas sehingga disini terdapat beberapa pilihan kolam renang juga banyaknya berbagai fasilitas yang sangat lengkap tentunya.
Rute~>
Untuk menuju kesini sobat bisa melalui jalan Raya arah Padalarang - > Cimahi lalu belok di kompleks Permata dengan ciri khas patung kuda dipinggir jalannya.
Atau bisa juga Belok di jalan Tani Mulya / Haji Gofur dengan ciri Gafura di sebelah kiri jalan raya utama.
Kami berangkat sekitar jam 8 pagi. Jarak dari Batujajar ke Cimahi tidak begitu jauh. Jadi tidak memerlukan waktu yang lama. Mungkin sekitar 30 menitan atau setengah jam-an.
Setelah melewati pusat perbelanjaan Borma permata dan area bermain anak Sigma Land Indoor Play For Kids permata.wahana bermain anak di Cimahi Bandung Barat. kami pun sampai di tempat tujuan.
Alamat ~>
Kolam renang Tirta Mulya Haji Gofur Cimahi ini beralamat lengkap di Jalan Soemawinata No.88, Tani mulya, Kec. Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40552, Indonesia
Simak juga : Graha Melati Cikadut, Kolam Renang Termurah dan Terdekat dari Cicaheum Bandung
Area parkir ~>
Setibanya diarea Parkir. Deretan motor dan mobil sudah berjejer rapi memenuhi area lahan. Kami pun berbaris antri untuk masuk ke dalam kawasan kolam.
Harga tiket masuk ~>
Harga tiket masuk kemarin / weekday adalah Rp 35.000,- untuk dewasa dan untuk anak 1-5 tahun Rp 30.000,-
Sedangkan untuk weekend Harga Tiket Masuk nya Rp 40.000,- untuk dewasa. Dan untuk anak 1 - 5 tahun Rp 35.000,-
Bulan Juni kemarin kami pun mengunjungi kolam renang Tirta Mulya ini. Untuk lebih tahu lagi info yang lainnya. Artikelnya bisa sobat baca di postingan berikut ini π
Ketika masuk ke dalam kita disuguhkan oleh beberapa pemandangan kolam renang. Tentunya banyak sekali pilihan. mau yang mana yang ingin kita rasakan sensasi kesegarannya.
View ~>
ke arah kiri terdapat 2 kolam, yaitu yang dangkal untuk anak kecil dan yang dalam untuk dewasa.
Kalau lurus dengan pintu masuk tersedia 2 kolam pilihan. Yang sangat dangkal mungkin diperuntukkan buat balita. Dan yang agak dalam / Waterboom untuk anak 9 tahun keatas.
Sementara ke arah kanan terdapat satu kolam yang cukup luas yang dilengkapi dengan perosotan mini. Ember tumpah. Beberapa semburan air dan perosotan yang tinggi dan landai.
Karena kolam yang ini paling lengkap fasilitas pendukungnya jadi kebanyakan anak sekolah dasar menikmati wahana berenangnya disini.
Bagi anak yang merasa takut akan ketinggian mereka cukup puas menikmati beberapa semburan air. Ember tumpah dan perosotan mungil.
Simak juga : √Panama Park 825. Harga Tiket Masuk Joy 'n fun dan wahana salju diSnowPark Bandung.
Namun buat anak - anak yang berani dan berjiwa petualang mereka sepertinya merasa begitu tertantang untuk mencoba perosotan yang tinggi dan landai tersebut.
Lihatlah mereka begitu antusias hingga rela untuk antri demi merasakan sensasi keseruan dan histerianya. Apakah Sobat berani mencobanya?
Menu jajanan ~>
Memang aturan disini tidak boleh membawa bekal makanan atau jajanan dari luar namun tidak sedikit juga yang membawanya.
Kalau sobat benar benar tidak membawa bekal makanan dari rumah, sobat bisa mencicipi aneka macam kuliner disini. Yang tentunya harganya pasti terjangkau.
Simak juga : informasi terkini Kolam Renang Sabda Alam Garut.
Diantaranya ada baso tahu dengan harga Rp 20.000,-. Gorengan 6 biji Rp 15.000,- mie baso special Rp 25.000,- mie kocok Rp 25.000,- ada juice alpukat. thai tea. Coffe cafe latte. Ice cappucino. burger. ayam crispy dan lain sebagainya.
banyak sekali aneka cemilan makanan maupun minuman yang disediakan di sini. Sobat bisa melihat Poto menu jajanannya dibawah ini.
Simak juga : HTM Dan Rute menuju kolam Renang dan Taman Buah Mekar Sari Cileungsi Bogor
Luasnya area duduk menambah kenyamanan buat sobat menikmati dahsyatnya kelezatan hidangan sekaligus menyaksikan buah hati kita berenang dengan riangnya.
Di sini banyak sekali area duduk. Baik dibawah maupun diatas. Semuanya tentu sangat nyaman. Kita bisa leluasa memantau dan melihat seluruh area kolam renang yang ada dibawah dan sekitarnya.
Simak juga : Wisata AnaK Imah Ulin Purwakarta, Nikmati Kesegaran Air Kolam Renang Bernuansa Alam Pesawahan.
Baik itu area kolam dengan ember tumpah dan perosotan yang landainya maupun kolam renang dengan Waterboom dan perosotan yang Berkelok- kelok nya.
Begitupun dengan fasilitasnya. Area nge-gym ada diatas. Ada mushola, kamar mandi, toilet. Ruang bilas, ruang ganti. banyak sekali disini bahkan di tiap penjuru juga ada.
Simak juga : info terbaru Kolam Renang Cikao Park Purwakarta.
Demikian tulisan ku kali ini semoga bermanfaat dan bisa memberi sedikit informasi kepada sobat semua yang sedang membutuhkan.
Mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan nama dan lainnya. Tunggu tulisanku berikutnya ya.
Simak juga : Menjelajahi Taman Safari Cisarua Bogor. Fasilitas. Wahana dan Harga Tiket Masuk Oktober 2022.
Karena pastinya aku akan mengunjungi kolam renang ini kembali dan pastinya disertai informasi terbaru dari :